Perkumpulan Puzzle Indonesia merupakan sebuah organisasi berbasis komunitas dan bergerak di isu kesehatan masyarakat yang diresmikan pada tahun 2016, bermula dari terbentuknya Kelompok Dukungan Sebaya (KDS) bagi  Orang dengan HIV dan AIDS di kota Bandung yang bernama KDS Puzzle Club ditahun 2006.

Diawal kegiatannya KDS Puzzle Club merupakan satu – satunya KDS untuk teman-teman komunitas yang juga menginisiasi terbentuknya KDS lain diwilayah Jawa Barat dan di Indonesia.

Dengan adanya dukungan dan masukan dari dalam dan luar komunitas, untuk menunjang kerja-kerja yang lebih luas dalam pencegahan serta penanggulangan HIV dan AIDS maka dibentuklah  Perkumpulan Puzzle Indonesia dan disahkan oleh badan hukum atas Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi manusia Republik Indonesia Nomor AHU-074733.AH.01.07.Tahun 2016 pada tanggal 21 September 2016.

Perkumpulan Puzzle Indonesia adalah sebuah pusat informasi dan edukasi terkait kesehatan masyarakat khususnya HIV dan AIDS

Supported by :

Hubungi Kami

Basecamp Perkumpulan Puzzle Indonesia
JL. Desa Gg Desa 1 No. 25 RT 03 RW 02
Kel. Babakansari Kec. Kiaracondong
Bandung 40283 Jawa Barat

022-20541982

[email protected]